SURABAYA||LIPUTANPEMBURU.Id
Surabaya, - Program IKD yakni usulan dari Pemerintah pusat dengan tujuan meringankan beban dari masyarakat,semisal adanya fisik KTP yang hilang maupun KTP rusak, Kamis ( 12/12/2024 ) siang hari
Saat ini program dari pemerintah pusat terkait KTP di rubah menjadi sistem IKD juga di jalankan oleh Kelurahan Pegirian Kecamatan Semampir Kota Surabaya
Antusias warga sangat tinggi dengan adanya program dari pemerintah pusat,dan kegiatan ini langsung di koordinir oleh Ana sebagai Kasi Pemerintahan Kelurahan Pegirian Kecamatan Semampir Kota Surabaya
Ana Kasi Pemerintahan Kelurahan Pegirian Kecamatan Semampir Surabaya bersama Ketua RW 11 RT 11 menyampaikan, membantu masyarakat merupakan bagian dari program pemerintah pusat dalam menghadapi perubahan akan kecanggihan teknologi yang lebih maju,warga harus mengikuti perubahan akan zaman yang lebih maju,selain itu kami juga mengharapkan program ini sukses hingga 100%,"Ucap Kasi Pemerintahan Kelurahan Pegirian
Kegiatan ini di lakukan secara serentak dari seluruh instansi pemerintahan, untuk saat ini kelurahan Pegirian Kecamatan Semampir Kota Surabaya mengadakan acara di Wonokusumo
IKD diluncurkan oleh pemerintah Indonesia untuk meningkatkan pelayanan publik berbasis teknologi. IKD memiliki beberapa manfaat, di antaranya:
Mencegah pemalsuan data kependudukan
Mempermudah dan mempercepat transaksi pelayanan publik atau privat dalam bentuk digital
Mengamankan kepemilikan identitas kependudukan digital
Untuk mengaktivasi IKD, Anda dapat:
Mengunduh aplikasi Digital ID di Play Store (Android) atau App Store (iOS)
Melakukan registrasi di HP
Melakukan scan barcode di Loket Aktivasi IKD pada Kantor Disdukcapil
Melakukan verifikasi email
Login ke aplikasi Digital ID dengan memasukkan PIN yang dikirimkan melalui email
Fungsi dengan adanya IKD yakni masyarakat dapat merasa lebih aman dan percaya saat mengakses layanan publik. Sistem ini dirancang untuk meningkatkan transparansi dan akuntabilitas, sehingga Anda bisa merasa lebih nyaman dalam setiap transaksi.
( Z )
Social Header